Konawe Selatan, Sultraupdate.id – Komitmen pelestarian kearifan budaya lokal terus digenjot Pemerintah Daerah Konawe Selatan.
Dalam konferensi pers, Bupati Konawe Selatan, H Surunuddin Dangga didampingi sejumlah kepala dinas membeberkan pencapaian pembangunan tahun 2023 lalu, bupati juga menerangkan bakal membangun rumah adat suku Tolaki di Alun-alun Kota Andoolo tepatnya bersampingan dengan gedung Islamic Center pada tahun ini.
Meski baru rumah adat Tolaki yang akan dibangun, Bupati dua periode itu menyebut tetap akan memperhatikan icon budaya suku lain diletakan pada rumah adat tolaki.
“Jadi nanti rumah adat suku Tolaki kita tempatkan di Alun-alun, didalamnya kita isi dengan benda-benda bersejarah, atau icon dari suku-suku yang mendiami Konawe Selatan,”ujarnya.
Menurutnya, rumah adat tersebut juga akan menjadi pusat aktivitas seni dan budaya masyarakat.
“Disinilah semua kita pusatkan kalau ada pameran kebudayaan dan kesenian oleh sanggar atau kelompok pemuda dan masyarakat umum,”jelas bupati. Rabu 17/01 di ruang rapat Bupati.
Komentar